Trump Klaim Gencatan Senjata Hamas-Israel Segera Terwujud: Saya Akan Kabari Anda!

Anton Suhartono
Donald Trump yakin gencatan senjata antara Hamas dan Israel di Jalur Gaza akan terwujud dalam waktu dekat (Foto: AP)

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yakin gencatan senjata antara Hamas dan Israel di Jalur Gaza akan terwujud dalam waktu dekat. Seperti diketahui proposal gencatan senjata yang dibuat AS mendapat sambutan positif dari Israel dan mungkin Hamas.  

"Mereka (Hamas-Israel) sangat dekat dengan kesepakatan mengenai Gaza dan kami akan memberi tahu Anda mengenai hal tersebut pada siang atau mungkin besok dan ada peluang untuk itu," kata Trump, di Gedung Putih, seperti dikutip dari Anadolu, Sabtu (31/5/2025).

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan siap menerima proposal gencatan senjata yang disusun oleh Utusan Khusus Trump untuk Timur Tengah, Steve Witkoff.

Sementara itu Hamas menyatakan masih mempelajari dan akan mengumumkan sikapnya pada Sabtu ini. Hamas juga sedang berkonsultasi dengan faksi-faksi perlawanan Palestina lainnya untuk menentukan sikap.

Proposal gencatan senjata AS mencakup total 13 poin yang mengatur penghentian perang di Gaza selama 60 hari, pertukaran sandera Israel dan tahanan Palestina, hingga pembicaraan terstruktur mengenai masa depan Gaza termasuk gencatan senjata permanen.

Hamas akan membebaskan 10 sandera Israel yang masih hidup dan 18 yang sudah tewas dalam dua tahap. Sementara Israel akan membebaskan 1.000 lebih tahanan Palestina.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
5 bulan lalu

Parah, Israel Blokir Kunjungan Para Menlu Arab dan Turki ke Tepi Barat

Internasional
5 bulan lalu

Menhan Israel Tantang Presiden Macron, Tak Takut dengan Ancaman Sanksi

Internasional
5 bulan lalu

PM Singapura Lawrence Wong: Israel Keterlaluan!

Internasional
4 jam lalu

Perang Dingin Gaya Baru: Rusia-AS Saling Tunggu Siapa Tembak Nuklir Duluan

Internasional
17 jam lalu

Trump Banggakan Kekuatan Laut AS Terbaik di Dunia tapi Takut Gagal Raih Nobel Perdamaian

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal