Trump Tandatangani Pedoman Pembentukan Pasukan Luar Angkasa AS

Nathania Riris Michico
Presiden AS Donald Trump saat menandatangani arahan pembentukan Pasukan Luar Angkasa AS. (FOTO: Nicolas Kamm/AFP/Getty Images)

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menandatangani pedoman pembentukan Angkatan Luar Angkasa sebagai cabang terbaru militer.

Space Policy Directive 4, yang salinannya diperoleh VOA jelang penandatanganan, menyebut angkatan itu akan menyelaraskan keamanan nasional untuk mencegah agresi dan melindungi kepentingan nasional AS di antariksa.

"Pihak yang berpotensi menjadi musuh dewasa ini meningkatkan kemampuan mereka di antariksa dan giat mengembangkan cara-cara untuk mencegah Amerika menggunakan antariksa dalam krisis atau konflik," demikian isi pedoman, seperti dilaporkan VOA, Kamis (21/2/2019).

Pekan lalu, Badan Intelijen Pertahanan mengeluarkan laporan yang menyebut China dan Rusia mengambil berbagai langkah untuk menantang AS di antariksa dengan mengembangkan satelit yang dipersenjatai, senjata energi, dan jaringan pengintaian.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
8 jam lalu

Fantastis! Video Pertemuan Trump dan Pangeran MBS Ditonton 4 Miliar Kali Lebih dalam 48 Jam

Internasional
11 jam lalu

Proposal Damai Rusia-Ukraina Usulan Trump Untungkan Moskow, Begini Respons Putin

Internasional
14 jam lalu

Disebut Tak Tahu Terima Kasih oleh Trump, Jawaban Zelensky Mengejutkan

Internasional
14 jam lalu

Amerika Siapkan Opsi Tangkap Presiden Maduro dan Sita Ladang Minyak Venezuela?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal