24 RW di Tangerang Masih Zona Merah Covid-19

Sindonews
Ilustrasi virus korona. (Foto: Antara)

TANGERANG, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mencatat masih ada 86 Rukun Warga (RW) yang terkonfirmasi dan berisiko tinggi terjadi penyebaran Covid-19. Dari total 86 RW itu, sebanyak 24 RW telah ditetapkan sebagai zona merah dan 62 RW lainnya masuk zona kuning. Kepada 24 RW yang masuk zona merah akan diterapkan Pembatasan Sosial Berskala Lokal (PSBL).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Liza Puspadewi mengatakan, PSBL ini terpaksa diterapkan untuk mencegah penularan wabah Covid-19 keluar RW itu.

Dari total 1.014 RW di Kota Tangerang, hanya 24 RW yang masuk zona merah dan 62 RW lainnya zona kuning. Sedangkan, sisanya masuk zona hijau atau aman dari ditemukannya kasus baru Covid-19.

"Ada penurunan signifikan jumlah RW dengan kasus positif virus Corona karena sebelumnya ada 250 RW," ujar Liza, Minggu (14/6/2020).

Kini hanya tinggal 86 RW yang masih terdapat kasus konfirmasi positif Covid-19. Dengan rincian 24 merah, 62 kuning, dan 164 RW lainnya masuk zona hijau. "Klasifikasi tersebut didasarkan pada jumlah kasus konfirmasi positif Corona di setiap RW dan berdasarkan tracing yang dilakukan Dinas Kesehatan," ungkapnya.

Dia mencontohkan bila di suatu RW ada dua kasus positif Corona, maka RW tersebut masuk zona merah. Jika ditemukan satu kasus positif Corona, berarti zona kuning. Sebaliknya, jika nol kasus maka zona hijau.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Pramono bakal Modifikasi Cuaca di Jakarta pada 5-10 November

Megapolitan
23 hari lalu

Harap Bersabar! BMKG Sebut Cuaca Panas Ekstrem di Jakarta Baru Reda Awal November

Megapolitan
2 bulan lalu

BMKG Ramal Jakarta hingga Bogor Diguyur Hujan di Sore Hari

Megapolitan
4 bulan lalu

Prakiraan Cuaca Jakarta 12 Juli 2025: Cerah Sepanjang Hari

Nasional
4 bulan lalu

Hasil Modifikasi Cuaca: Curah Hujan di Jabodetabek Ditekan hingga 60 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal