JAKARTA, iNews.id - Kebakaran terjadi di Jalan Kayu Manis 9, Matraman, Jakarta Timur, Jumat (9/2/2024) pagi. Api melalap sebuah bangunan bengkel.
Kasie Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan, pihaknya menerjunkan 11 unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api.
"Pengerahan 11 unit dan 55 personel," kata Gatot dalam keterangannya.
Kebakaran tersebut dilaporkan sekitar pukul 07.28 WIB. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran ini.
Hingga berita ini ditulis, tim damkar masih berupaya menangani kebakaran.