Demo Buruh, Massa Masih Bertahan di Patung Kuda Jakpus hingga Sempat Bakar Ban

Riyan Rizki Roshali
Buruh berdemo di Patung Kuda Jakpus (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Massa buruh dari berbagai elemen yang melakukan unjuk rasa masih bertahan di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2023). Massa sempat melakukan aksi bakar ban hingga sampah.

Berdasarkan pantauan di lokasi pukul 17.33 WIB, massa masih memenuhi kawasan bundaran Patung Kuda, Jakarta Pusat.

Tidak hanya itu, sejumlah orang juga menyalakan suar atau flare.

Jalan di kawasan Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat dan Medan Merdeka Barat juga masih ditutup imbas masih bertahannya massa.

Sebelumnya, polisi mengimbau pengendara menghindari jalan menuju dan sekitar Istana hari ini karena ada demo buruh.

Diketahui buruh menuntut pencabutan Undang-Undang (UU) Cipta Kerja, UU Kesehatan, UU Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (P2SK) dan sebagainya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Kasbi Desak DPR Segera Bahas UU Ketenagakerjaan Baru dengan Libatkan Buruh

Megapolitan
1 hari lalu

Massa Buruh Padati Depan Gedung DPR, Bawa Boneka Gurita hingga Spanduk Tuntutan

Nasional
1 hari lalu

Demo Buruh Hari Ini, Lalu Lintas di Depan Gedung DPR Ramai Lancar

Megapolitan
8 hari lalu

Demo Guru Hari Ini, Jalan Medan Merdeka Selatan Arah Kedubes AS Ditutup

Nasional
13 hari lalu

Mengenal Marsinah, Buruh Kecil dari Nganjuk Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal