Diselimuti Duka, Keluarga Almarhum Editor Metro TV Yodi Prabowo Gelar Pengajian

hambali
Sejumlah kerabat bergantian membacakan tahlil dan mengaji di sebelah jenazah editor Metro TV, Yodi Prabowo, di Jalan Alle Raya Nomor 3, RT06 RW08, Rempoa, Tangerang Selatan, Jumat (10/7/2020). (Foto: Hambali/ Okezone).

Tangsel, iNews.id - Keluarga editor Metro TV, Yodi Prabowo yang menjadi korban pembunuhan menggelar pengajian di rumah duka, Jalan Alle Raya Nomor 3, RT06 RW08, Rempoa, Ciputat Timur, Tangerang Selatan (Tangsel), Jumat (10/7/2020) malam. Korban ditemukan tewas di pinggir Tol Jorr, Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Pantauan di rumah duka, sejumlah kerabat bergantian membacakan tahlil dan mengaji di sebelah jenazah korban. Selain itu rekan seprofesi korban juga berdatangan untuk menyampaikan duka.

Sementara keluarga korban belum memberikan keterangan terkait peristiwa tersebut karena masih berduka. Sebelum ditemukan tewas, sesuai keterangan dari keluarga, korban sempat hilang selama 3 hari.

Sejumlah kerabat bergantian membacakan tahlil dan mengaji di sebelah jenazah editor Metro TV, Yodi Prabowo, di Jalan Alle Raya Nomor 3, RT06 RW08, Rempoa, Tangerang Selatan, Jumat (10/7/2020). (Foto: Hambali/ Okezone).

Almarhum Yodi merupakan putra pertama dari 4 bersaudara. Yodi bergabung menjadi karyawan Metro TV sejak 15 Desember 2015. Jenazahnya ditemukan oleh anak-anak yang sedang bermain, di sekitar lokasi Jumat (10/7/2020) pukul 11.45 WIB. Polisi masih mendalami motif pembunuhan tersebut.

Saat ditemukan, terdapat sejumlah luka tusukan dibagian tubuh korban. Di lokasi, polisi menemukan pisau yang sekarang masih didalami untuk mengungkap kasus tersebut.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Megapolitan
15 jam lalu

Kebakaran Ruko di Fatmawati Jaksel, 63 Personel Damkar Dikerahkan!

Megapolitan
3 hari lalu

Hujan Deras, Kemang Utara Jaksel Terendam Banjir!

Megapolitan
6 hari lalu

Kronologi Pria Dililit Kawat hingga Tewas di Bogor, Dipicu Tolak Pinjamkan Uang

Megapolitan
6 hari lalu

Pria Di Bojonggede Bogor Tewas Terlilit Kawat gegara Tak Pinjamkan Uang

Buletin
8 hari lalu

Misteri Kematian Dosen Wanita di Bungo Terkuak, Pelaku Anggota Polres Tebo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal