Dukung Pentas Wayang Orang, Anies Minta Gedung Bharata di Senen Direnovasi

riana rizkia
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di Gedung Wayang Orang Bharata , Senen. (Foto IG Anies Baswedan).

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meminta Gedung Wayang Orang Bharata di Senen, Jakarta Pusat direnovasi. Hal itu sebagai bentuk dukungan pentas wayang orang digelar pada 5 Juli 2022 mendatang.

"Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Kebudayaan DKI Jakarta mendukung penuh berbagai ikhtiar untuk memajukan kebudayaan, dengan melakukan renovasi infrastruktur gedung Wayang Orang Bharata," tulis Anies dalam instagram resminya @aniesbaswedan, Jumat (10/6/2022).

Bukan hanya sebagai dukungan, Anies menyebut bahwa renovasi infrastruktur pada Gedung Wayang Orang Bharata merupakan salah satu bentuk upaya pelestarian dalam menjaga entitas budaya DKI Jakarta. 

"Pelestarian harus dilakukan, pengembangannya juga dilakukan. Sehingga dengan begitu budaya mengalami pertumbuhan terus menerus mengikuti tantangan zaman," ujar Anies. 

Sebelumnya, Anies menyambangi Gedung Wayang Orang Bharata di Jakarta Pusat, pada Kamis (9/6/2022) malam. Dalam kunjungannya, Anies mengatakan, Wayang Orang Bharata sudah melegenda dan menjadi bagian dari cerita Jakarta. 

"Senang sekali bisa menyambangi sesi latihan wayang orang bharata di Gedung Wayang Orang Bharata, Senen, tadi malam," kata Anies. 

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
20 jam lalu

Pramono Targetkan Cakupan Air Bersih Jakarta Tembus 90 Persen di 2027

Megapolitan
20 hari lalu

5 Tower Rusunawa Marunda Jakut Dirobohkan setelah Bertahun-tahun Terbengkalai

Megapolitan
31 hari lalu

Pramono Ungkap Rencana Revitalisasi Pasar Taman Puring usai Ludes Terbakar

All Sport
1 bulan lalu

Percasi DKI Jakarta Resmi Dilantik, Pramono Anung: Saatnya Jakarta Kembali Jadi Juara Umum

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal