Elf Terguling di Tol Jagorawi Bogor, Diduga Sopir Hilang Kendali

Putra Ramadhani
Minibus Isuzu Elf terguling di ruas Tol Jagorawi KM 41.150, Kota Bogor. (Foto dok polisi).

BOGOR, iNews.id - Minibus Isuzu Elf mengalami kecelakaan tunggal hingga terguling di ruas Tol Jagorawi KM 41.150, Kota Bogor. Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalan kecelakaan ini.

Kepala Induk PJR Tol Jagorawi AKP Budi mengatakan kecelakaan itu terjadi sekira pukul 08.30 WIB. Awalnya, minibus dengan nomor polisi T 7798 DA itu melaju dari arah Jakarta menuju Bogor.

"Pengakuan sopir kendaraan out of control (hilang kendali)," kata Budi dalam keterangannya, Minggu (25/12/2022).

Minibus yang dikendarai SR (30) itu pun hilang kendali hingga akhirnya terguling. Posisi terakhir minibus yakni roda kiri di atas dan melintang di lajur 1.

"Posisi akhir kendaraan terbalik miring," katanya.

Petugas yang mendapat laporan langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi kendaraan. Dalam kecelakan ini, tidak ada jatuh korban dan kondisi minibus sedang kosong dari penumpang.

"Korban nihil. Kosong penumpang," katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
24 hari lalu

Waspada Macet! Ini Jadwal Lengkap Contraflow Tol Japek dan Jagorawi saat Nataru 2026 

Megapolitan
2 bulan lalu

Jasa Marga Lanjutkan Perbaikan Jalan Tol Jagorawi, Cek Jadwalnya!

Megapolitan
2 bulan lalu

Driver Taksi Online Ditemukan Tewas di Pinggir Tol Jagorawi, Istri Korban Harap Pelaku Ditangkap

Megapolitan
2 bulan lalu

Terungkap! Ini Identitas Mayat Pria Tangan-Kaki Terikat di Pinggir Tol Jagorawi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal