Geger Mayat Pria Bertato Ditemukan Mengambang di Bendung Sipon Bekasi

Jonathan Simanjuntak
Mayat pria ditemukan mengambang di Bendung Sipon, Kali Bekasi, Kota Bekasi. (Foto: Ilustrasi/Ist).

BEKASI, iNews.id - Mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan mengambang di Bendung Sipon, Kali Bekasi, Kota Bekasi pada Rabu (2/11/2022). Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga

Kepala Seksi Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kota Bekasi Idham Khalid mengatakan pihaknya langsung meluncurkan tim untuk melakukan evakuasi.

“BPBD Kota Bekasi menerima laporan dari masyarakat bahwa ditemukan mayat di Bendung Sipon Bekasi,” kata Idham dalam keterangannya, Kamis (3/11/2022).

Hingga saat ini BPBD Kota Bekasi belum berhasil mengidentifikasi identitas korban. Namun ciri-ciri korban memakai kaos warna merah, celana bahan dan lengan kanan terdapat tato.

“Memakai kaos berwarna merah dan celana bahan warna krem, lengan kanan terdapat tato, rambut hitam pendek,” tuturnya.

Mayat tersebut dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi untuk diautopsi.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Kronologi Mayat Pria Ditemukan Terbungkus Plastik di Tangerang, Warga Cium Bau Busuk

Megapolitan
3 hari lalu

Geger! Mayat Pria Terbungkus Plastik Ditemukan di Cikupa Tangerang

Megapolitan
4 hari lalu

Geger Penemuan Jasad Pria Tersangkut di Tepi Sungai Ciliwung

Destinasi
4 hari lalu

Viral Open Trip ke Bantar Gebang, Biaya mulai dari Rp99.900!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal