Gisel Minta Maaf, Polisi: Proses Hukum Tetap Jalan

Helmi Syarif
Gisella Anastasia atau Gisel saat menyampaikan permintaan maaf ke publik terkait kasus video syur yang menerpa dirinya, Rabu (6/1/2021). (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Artis Gisella Anastasia (GA) atau Gisel meminta maaf kepada publik atas kegaduhan yang timbul akibat beredarnya video syur dirinya bersama pria bernama Michael Yukinobu Defretes (MYD). Polda Metro Jaya menegaskan proses hukum tak terpengaruh pernyataan maaf dari Gisel tersebut.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus secara tegas menyampaikan permintaan maaf Gisel tak berpengaruh pada penyidikan yang sedang dilakukan oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya. Seperti diketahui Gisel dan MYD telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.

"Minta maaf, proses hukum tetap jalan," kata Yusri di Jakarta, Kamis (7/1/2021). 

Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya mengagendakan pemeriksaan Gisel sebagai tersangka pada Jumat, (8/1/2021) besok. Yusri berharap Gisel untuk hadir memenuhi panggilan.

"Untuk saudari GA rencana besok kami lakukan pemanggilan pemeriksaan sebagai tersangka. Mudah-mudahan yang bersangkutan bisa hadir pada pukul 10.00 WIB besok," ucapnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
16 jam lalu

Terungkap, Ini Peran 2 Maling Motor yang Tembak Warga di Palmerah Jakbar

Nasional
17 jam lalu

Polda Metro Bongkar Pabrik Senpi Rakitan di Sumedang, 5 Orang Ditangkap

Megapolitan
19 jam lalu

Tampang 2 Maling Motor yang Tembak Warga di Palmerah Jakbar

Nasional
1 hari lalu

Usut Kasus Pandji Pragiwaksono, Polda Metro Jamin Profesional dan Transparan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal