JAKARTA, iNews.id - Gudang casing handphone di Jalan Asirot Raya, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, hangus terbakar Rabu, (27/9/2023). Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.
"Objek gudang casing HP. Jenis bangunan, bangunan rendah," tulis dalam laporan Damkar Jakarta Barat, Rabu (27/9).
Kebakaran ini tidak ada korban jiwa. Sebanyak 6 unit mobil damkar dan 30 personel dikerahkan.
Kebakaran tersebut sudah berhasil dipadamkan dan proses pendinginan. Penyebab kebakaran belum diketahui.
"Situasi/status kebakaran sudah dapat dilokalisir/kuning," katanya.