Hati-hati, 61 Persen Kebakaran di Jakarta gegara Korsleting Listrik

Binti Mufarida
Ilustrasi kebakaran di Jakarta (dok. Disgulkarmat DKI Jakarta)

JAKARTA, iNews.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan, 61,12 persen kebakaran di Jakarta diakibatkan korsleting listrik. Hal itu berdasarkan data Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta per Januari-Agustus 2024.

“Dinas Gulkarmat Provinsi DKI Jakarta mencatat, sepanjang Januari-Agustus 2024 terdapat 61,12 persen kejadian kebakaran yang disebabkan oleh korsleting listrik,” ujar Heru secara virtual di diskusi bertajuk 'Tingkatkan Keamanan Listrik, Cegah Kebakaran di Jakarta', Rabu (18/9/2024).

Heru menegaskan, pemerintah DKI Jakarta menaruh perhatian besar dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat ibu kota. Termasuk soal pencegahan insiden kebakaran.

Menurut Heru, hal itu juga bagian dari upaya mewujudkan Jakarta sebagai kota global sebagaimana Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Provinsi Daerah Khusus Jakarta (DKJ) yang ditetapkan 25 April 2024.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Buletin
10 jam lalu

Diduga Depresi, Pemuda di Semarang Nekat Bakar Rumah Orang Tua

Nasional
3 hari lalu

RDF Rorotan 2 Kali Gagal Uji Coba, Proyek Rp1,2 Triliun Ini Patut Dicurigai

Internasional
4 hari lalu

Tragis! Kebakaran Panti Jompo, 12 Lansia Tewas karena Tak Bisa Berjalan

Buletin
4 hari lalu

Kebakaran Hanguskan 27 Kamar di Ponpes Hidayatul Mubarokah Lebak Banten

Buletin
6 hari lalu

Puluhan Kios Pedagang Pasar Cikarang Ludes Terbakar, Kerugian Miliaran Rupiah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal