Jam Buka Taman di Jakarta Diperpanjang, Rano Karno Targetkan Buka 500.000 Lapangan Kerja

Danandaya Arya Putra
Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno. (Foto: Danandaya Arya Putra)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta berencana memperpanjang jam buka taman yang selama ini tutup pukul 18.00 WIB. Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno mengatakan, penambahan jam operasional taman bisa jadi solusi terciptanya lapangan kerja.

Rano menambahkan, penambahan jam buka taman akan dibarengi dengan sarana tambahan untuk membuka peluang usaha baru bagi para pelaku UMKM. Sebab, Pemprov Jakarta menargetkan menciptakan 500.000 lapangan kerja.

"Nah makanya itu, idenya kan ide dari Pak Gubernur. 'Bang ternyata taman di Jakarta ini cuman sampe jam 6 sore, malemnya gelap gulita', Nah jadi kenapa kita enggak manfaatkan itu gitu. Karena untuk juga membuka lapangan kerja kembali lagi," ujar Rano kepada wartawan di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (5/4/2025).

"Kita bercita-cita membuka 500.000 lapangan kerja, jadi termasuk UMKM itu juga adalah lapangan kerja," tuturnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
34 menit lalu

Protes Usahanya Dilarang, Pedagang Thrifting: Kami Termasuk Pelaku UMKM

Nasional
12 jam lalu

Ngadu ke DPR, Pedagang Thrifting Keberatan Dianggap Ganggu UMKM

Nasional
2 hari lalu

Pasar Senen bakal Disulap Jadi Sentra Produk Lokal, Bisnis Thrifting Ditinggalkan?

Nasional
2 hari lalu

Menteri UMKM: KUR di Bawah Rp100 Juta Tak Boleh Diminta Agunan, Aturannya Final

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal