Jelang Idul Adha, Pemkot Jakpus Ambil Sampel Darah Hewan Kurban Cek Bakteri hingga Antraks

Danandaya Arya Putra
Pengecekan hewan kurban di Jakpus (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Menjelang hari raya Idul Adha 2023, Pemerintah Kota Jakarta Pusat memeriksa hewan-hewan kurban di lapak-lapak penjualan. Salah satunya di lapak yang terletak di Jalan Angkasa, Gunung Sahari Selatan, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Pengecekan penting guna mencegah penyebaran penyakit oleh hewan kurban seperti sapi atau kambing.

Pemeriksaan ini dipimpin langsung Kepala Suku Dinas Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat, Penty Yunesi Pudyastuti.

Dinas KPKP memeriksa dengan cara mengambil sampel darah hewan. Pemeriksaan juga tidak hanya dilakukan sekali.

Pengambilan darah hewan kurban dilakukan petugas guna memeriksa adanya bakteri atau antraks. Rencananya akan ada 25 hewan kurban yang diambil sampel darahnya.

Terlihat petugas menyuntikkan jarum ke bagian telinga hewan kurban. Sampel darah akan dibawa ke laboratorium Dinas KPKP DKI Jakarta.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Pria di Jakpus Kepergok Simpan 1.475 Ekstasi, Langsung Ditangkap Polisi!

Megapolitan
6 hari lalu

Remaja Baduy Dibacok Begal di Jakarta, Uang Rp3 Juta dan 10 Botol Madu Dirampas

Megapolitan
11 hari lalu

Detik-Detik Penangkapan Penembak Pengacara di Tanah Abang, Pistol Langsung Ditemukan

Megapolitan
14 hari lalu

Pulang dari Kelab Malam, Perempuan di Jakpus Pingsan di Depan Rumah lalu Meninggal

Megapolitan
20 hari lalu

Heboh Kerangka Manusia di Got Sawah Besar Jakpus, Diduga dari Kuburan China Tua

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal