JAKARTA, iNews.id - Jenazah empat orang satu keluarga yang bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 22 Apartemen Teluk Intan, Penjaringan, disemayamkan di rumah duka Grand Heaven Pluit, Jakarta Utara, sejak Senin (11/3/2024) siang. Informasi itu diperoleh dari petugas keamanan apartemen.
"Enggak ada sih dari kemarin (keluarga yang datang ke sini). Paling langsung ke Grand Heaven," kata petugas keamanan Apartemen Teluk Intan, Senin (11/3/2024).
Informasi yang diterima, jenazah akan dikremasi di Grand Heaven. Prosesi tersebut, kata petugas keamanan itu, telah dilakukan siang tadi.
"Udah dari siang katanya (di Grand Heaven)," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, keempat jenazah ditemukan di dekat lobi apartemen pada Sabtu (9/3/2024) pukul 16.15 WIB.
"Keempatnya ditemukan luka bagian belakang kepala yang pecah. Selain itu, sisa anggota tubuh lainnya terdapat patah kaki, pinggang dan tangan," kata Kapolres Jakarta Utara Kombes Gidion Arief.
Empat orang yang meninggal itu terdiri dari dua orang laki-laki berinisial EA (50) dan JWA (13). Serta dua perempuan berinisial AIL dan JL (15).