Kartini Partai Perindo Buka Layanan Pengobatan Gratis di Koja Jakut

Widya Michella
DPD Kartini Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Jakarta Utara menggelar senam sehat dan layanan pengobatan gratis di Koja, Jakarta Utara. (Foto MPI).

JAKARTA, iNews.id - DPD Kartini Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Jakarta Utara menggelar senam sehat dan layanan pengobatan gratis di Jalan Jampea RT 004 RW 006, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Minggu (30/7/2023). Sejumlah warga di sekitar lokasi antusias mengikuti pengobatan gratis ini.

Berdasarkan pantauan di lokasi, sebelum melakukan pemeriksaan kesehatan, warga Koja diajak untuk mengikuti senam bersama. Usai senam, mereka diberikan roti dan minum agar dapat melanjutkan pemeriksaan kesehatan.

Tampak para warga datang ke posko pengobatan gratis, Kartini Perindo yang ada di kelurahan Koja Jakarta Utara. Mereka mengantre dengan tertib. 

Kartini Perindo merupakan salah satu sayap perempuan Partai Perindo yang sudah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dengan nomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024.

Ketua DPD Kartini Perindo Jakarta Utara, Komala Dewi mengatakan, pengobatan gratis ini merupakan program utamanya dan rutin dilakukan di wilayah Jakarta Utara. Sedangkan senam sehat menjadi penunjang dalam kegiatan Kartini Perindo di wilayah Jakarta Utara.

"Selain pemeriksaan fisik juga dilakukan pemberian obat gratis dan pemeriksaan laboratorium," kata Komala, perempuan yang aktif dalam partai yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu. 

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Pramono Sebut Warga di Jakarta Utara Bayar Air Bersih Lebih Mahal, Masih Andalkan Galon

Megapolitan
3 hari lalu

Pramono Targetkan Cakupan Air Bersih Jakarta Tembus 90 Persen di 2027

Megapolitan
4 hari lalu

Viral Air Laut di Pesisir Jakarta Lebih Tinggi dari Daratan, Mengkhawatirkan!

Megapolitan
4 hari lalu

Pramono: Jakarta Jangan hanya Persija, Harus Ada Persitara agar Lebih Semarak

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal