Kasat Narkoba Polres Jaktim AKBP Buddi Alfrits Towoliu Tewas Tertabrak Kereta di Jatinegara

Widya Michella
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Buddi Alfrits Towoliu tewas tertabrak kereta di Jatinegara, Jaktim, Sabtu (29/4/2023) pagi. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur (Jaktim), AKBP Buddi Alfrits Towoliu ditemukan meninggal dunia di pinggir rel kawasan Pasar Enjo, Jatinegara, Jaktim, Sabtu (29/4/2023) pagi. Almarhum tewas tertabrak kereta api.

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Leonardus Harapantua Simarmata membenarkan kabar duka tersebut.

"Almarhum merupakan Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur. Umur 56 tahun," kata Kombes Pol Leonardus, Sabtu (29/4/2023). 

Polisi kini masih mendalami penyebab kecelakaan tersebut. Saat ini petugas sudah berada di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Kami masih mendalami di TKP. Kami akan evakuasi menuju rumah sakit," tuturnya. 

Sebagai informasi, almarhum AKBP Buddi tertabrak KA 320 Tegal Bahari (Pse-Tegal) di Km 12+400 di jalur DDT Petak jalur hulu Jatinegara-Bekasi pada Sabtu (29/4/2023) pukul 09.32 WIB.  

Diketahui korban bernama Buddi Alfrits Towoliu meninggal dunia dengan luka di kepala serta tangan dan kaki putus. Saat ini almarhum telah dievakuasi menuju rumah sakit.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Ada HUT ke-80 TNI di Monas, KA Jarak Jauh juga Berhenti di Stasiun Jatinegara

Destinasi
6 hari lalu

Heboh Bule Polandia Ditemukan Meninggal Dunia di Bali setelah Diet Ekstrem

Megapolitan
17 hari lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat Anak 8 Tahun yang Bersimbah Darah di Kosan Penjaringan Jakut

Nasional
18 hari lalu

Istri Dianiaya Suami hingga Luka Bakar di Cakung, Polisi Jamin Dampingi Korban

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal