Kebakaran di Dekat Senayan City, Ini Dugaan Penyebabnya

Ari Sandita Murti
Kebakaran di Grogol Selatan (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kebakaran terjadi di pemukiman warga, Jalan Simprug Golf, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Senin (26/10/2020) pagi tadi menghanguskan rumah kos-kosan. Lokasi berada di dekat lapangan parkir motor Senayan City.

Kebakaran itu terjadi karena diduga korsleting listrik di rumah kos tersebut. Kapolsek Kebayoran Lama, Kompol Indra Ranudikarta mengatakan, kebakaran itu saat ini sudah dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran.

Awal kebakaran itu terjadi pada Senin (26/10/2020) sekitar pukul 08.00 WIB. Adapun rumah yang terbakar merupakan rumah kos-kosan yang ditinggali 25 Kepala Keluarga.

"Dugaan sementara, hasil dari keterangan saksi dari korsleting lantai dua kos-kosan berdasarkan keterangan saksi-saksi yang ada di lokasi," ujarnya pada wartawan, Senin (26/10/2020).

Meski begitu, kata dia, tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut lantaran warga sudah mengevakuasikan dirinya dan turut membantu melakukan pemadaman bersama petugas. Selain rumah, ada juga sejumlah motor yang turut terbakar.

"Korban jiwa dan luka tak ada, hanya materil saja, tapi masih dilakukan pendataan. Untuk yang terdampak (kebakaran), kami sudah koordinasi dengan RT/RW sementara agar bisa dibuatkan tenda sebagai tempat penampungan sementara," katanya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Kebakaran di Tambora Jakbar, Lapak Konveksi Dilahap Si Jago Merah

Megapolitan
10 hari lalu

Kebakaran Sekolah Tzu Chi di PIK Jakut, Diduga akibat Disambar Petir

Megapolitan
13 hari lalu

Tersangka Kebakaran Gedung Terra Drone di Jakpus Berpotensi Bertambah, Siapa?

Megapolitan
14 hari lalu

Tabung Gas Bocor, Rumah Makan di Bogor Selatan Hangus Terbakar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal