Kebakaran Melanda Ruko di Pasar Cipulir Kebayoran Lama, 1 Orang Tewas

Achmad Fardiansyah
Wildan Catra Mulia
Ilustrasi kebakaran (iNews)

JAKARTA, iNews.id – Kebakaran melanda ruko di Pasar Cipulir Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (2/1/2019). Insiden itu dikabarkan menyebabkan satu orang meninggal dunia.

Peristiwa kebakaran diinformasikan akun Twitter Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta pukul 08.58 WIB. Petugas pemadam langsung meluncur dengan mengerahkan 8 unit mobil pemadam kebakaran.
Namun, armada kembali ditambah menjadi 12 unit, hingga akhirnya api berhasil dipadamkan sekira pukul 10.15 WIB.

“10.15 WIB, update #InfoKebakaran di Pasar Cipulir, Jalan Ciledug Raya No 18 RT 013 RW V, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Penanganan 12 DPK, PLN, AGD, PMI, Dishub, Satpol PP, Tagana, Polsek, Koramil. Objek ruko, situasi api sudah padam,” tulis @BPBDJakarta, Rabu (2/1/2018).

Twitter Dinas Penanggulangan dan Penyelamatan Kebakaran menginformasikan kebakaran menyebabkan satu orang meninggal dunia. Hingga kini, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Begitu pula dengan total kerugian yang diderita korban.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

DJ Donny Lapor Polisi usai Terima Teror Bangkai Ayam hingga Bom Molotov

Megapolitan
2 hari lalu

Polda Metro Sebut Kemacetan Jakarta 2025 Berkurang, Lalin 1 Jam Lebih Cepat

Megapolitan
2 hari lalu

Polda Metro Tangkap 9.894 Tersangka Narkoba selama 2025, Terbanyak Pemakai

Megapolitan
2 hari lalu

Polda Metro Catat 440 Aksi Tawuran di Jakarta Sepanjang 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal