KRL Gangguan Tersangkut Kawat Spring Bed, Penumpang Pilih Turun Tak Kuat Pengap

Tangguh Yudha
Penumpang turun dari kereta imbas ada gangguan KRL (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - KRL Commuter Line relasi Tanah Abang-Rangkasbitung mengalami gangguan di Stasiun Pondok Ranji, Selasa (30/1/2024) malam. Para penumpang pun memilih turun dari kereta dan melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi lain.

Berdasarkan pantauan, situasi cukup kacau saat para penumpang memilih turun dari kereta. Pasalnya mereka turun dengan cara yang tak biasa, yaitu dengan melompat dari pintu kereta langsung ke tanah.

Tampak ada KRL yang posisinya berada di titik sebelum Stasiun Pondok Ranji. KRL tersebut tak bisa masuk ke stasiun lantaran ada KRL yang mengalami gangguan.

Beberapa penumpang tampak berkerumun di bawah pintu kereta untuk membantu penumpang lain. Terlihat juga sejumlah petugas kereta membantu menertibkan lalu lalang para penumpang yang memilih turun.

Salah satu penumpang, memilih turun karena sudah tak kuat menunggu terlalu lama. Menurutnya, situasi di dalam kereta juga sudah tidak kondusif lantaran pengap dan panas.

"Karena pengap dan panas, penumpang pilih keluar, sambil nunggu info diberangkatkan lagi," ujar penumpang tersebut.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL: Kalau untuk Rakyat Saya Tidak Ragu

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Puji Kereta Api Indonesia: Bersih, Nyaman, Tak Kalah dengan Luar Negeri

Buletin
3 hari lalu

Prabowo Siap Kucurkan Rp5 Triliun untuk Tambah 30 Rangkaian KRL Jabodetabek

Nasional
3 hari lalu

KAI Ajukan Anggaran Rp4,8 Triliun untuk 30 Rangkaian KRL, Prabowo: Saya Setujui Rp5 Triliun!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal