Malam Takbiran, Jalur Puncak Bogor Ramai Lancar

Putra Ramadhani Astyawan
Arus lalu lintas di Puncak Bogor, ramai lancar ( Foto : Putra Ramadhani Astyawan)

BOGOR, iNews.id - Malam takbiran menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, kondisi arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor ramai lancar. Belum terlihat adanya hambatan lalu lintas di sepanjang jalur tersebut.

"Situasi arus saat ini di seputar Puncak arusnya masih lancar. Tidak ada hambatan," kata KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ketut Laswarjana di Simpang Gadog, Minggu (1/5/2022).

Polisi tetap mengantisipasi kepadatan di beberapa titik dengan menempatkan 180 personel termasuk di kawasan Puncak pada malam takbiran ini. Meskipun masyarakat telah diimbau tidak takbir keliling.

"Kita mengantisipasi kalau memang ada, kita mengantisipasi dengan menerjunkan personel di titik-titik yang melaksanakan takbir seperti Ciawi, Pakansari, Tegar Beriman, dan sekitarnya," katanya.

Sementara itu, untuk arus mudik yang melalui Jalur Puncak belum terlihat signifikan. Hanya saja pagi tadi sempat terjadi peningkatan volume kendaraan

"Hari ini hanya tadi pagi saja. Itupun tidak begitu banyak. Sekarang seperti yang terlihat di CCTV arusnya sudah normal dan lancar. Tidak ada hambatan baik di Pasir Muncang, Megamendung maupun Pasar Cisarua," tuturnya. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Kuliner
7 hari lalu

3 tempat nongkrong di Jonggol Bogor yang Lagi Hits, Nyaman dan Cocok Buat Santai

Megapolitan
21 hari lalu

Menteri LH Akan Cabut Sanksi Belasan KSO di Puncak Bogor, Dapat Apresiasi dari DPR dan Masyarakat

Megapolitan
29 hari lalu

3 Jalur Alternatif Puncak Lewat Summarecon Bogor, Pilihan Cerdas Hindari Kemacetan di Ciawi!

Megapolitan
1 bulan lalu

Harga Tiket Taman Safari Bogor 2025 Terbaru, Mulai dari Rp150.000

Buletin
1 bulan lalu

Kebakaran Hebat Pabrik Figura di Cibinong, Kerugian Miliaran Rupiah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal