Mangsa Ayam, Ular Sanca 3,5 Meter di Tanah Sareal Ditangkap Warga

Putra Ramadhani Astyawan
Ilustrasi Ular Sanca (Foto iNews.id: Irwan)

BOGOR, iNews.id - Seekor ular sanca sepanjang 3,5 meter di Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor ditangkap. Ular tersebut masuk ke pekarangan rumah warga hendak memangsa ayam ternak.

Pemilik rumah Daud (45), mengatakan ular tersebut ditemukan sekira pukul 05.00 WIB pagi tadi. Awalnya, dirinya mendengar suara gaduh dari arah kandang ayam miliknya yang berada di belakang rumah.

"Waktu masih tidur, denger ayam bersuara saya keluar ngecek pakai senter. Kirain saya ada luwak, gak tahunya ular besar," kata Daud, Selasa (24/11/2020).

Ketika itu, ular sudah melilit ayam jago miliknya hingga mati di dalam kandang. Karena khawatir ular akan masuk ke rumahnya, dirinya menghubungi petugas pemadam kebakaran meminta dievakuasi.

"Ular itu udah melilit ayam, udah mati," ucapnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Viral Alat Vital Pria di Cileungsi Terjepit Resleting Celana, Damkar Turun Tangan

Nasional
2 hari lalu

Wakapolri Akui Respons Lambat SPKT: Masyarakat Lebih Mudah Lapor Damkar

Megapolitan
8 hari lalu

Mahasiswi Universitas Pakuan Jatuh dari Lantai 3, Begini Kondisinya

Megapolitan
8 hari lalu

Detik-Detik Mengerikan Mahasiswi Universitas Pakuan Bogor Jatuh dari Lantai 3

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal