May Day, Massa Buruh Padati Kawasan Patung Kuda Jakpus

Muhammad Refi Sandi
Riyan Rizki Roshali
Massa buruh di Patung Kuda Jakpus (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Massa buruh memadati kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2023). Mereka sebelumnya melakukan long march atau aksi jalan kaki dari IRTI Monas menuju Patung Kuda.

Terlihat massa berjalan dari IRTI Monas, berputar di depan Istana Wakil Presiden hingga melintasi Gedung Balai Kota Jakarta menuju arah Patung Kuda. Terlihat Presiden Partai Buruh sekaligus Presiden KSPI, Said Iqbal berada di atas mobil komando.

Massa membawa berbagai atribut mulai dari bendera Partai Buruh, bendera KSPI, hingga bendera merah putih. Peserta demo juga membawa spanduk berisi tuntutan.

“Hari ini murni aksi buruh bukan aksi partai kawan-kawan. Ayo kita bersama-sama perjuangkan hak kita,” ucap salah satu orator di atas mobil komando.

Selain itu, terlihat para polisi bersiaga mengamankan jalannya aksi massa dengan menyiapkan kawat berduri beserta mobil rantis. 

Akibat aksi ini, akses Jalan Medan Merdeka Barat sudah ditutup. Lalu lintas menuju arah Jalan Jenderal Sudirman juga tersendat.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
13 hari lalu

Riwayat Pendidikan Marsinah, Buruh Perempuan yang Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Nasional
15 hari lalu

Prabowo Segera Umumkan Dewan Kesejahteraan Buruh hingga Satgas PHK

Nasional
16 hari lalu

Prabowo Terima 2 Tokoh Buruh Dunia di Istana, Bahas Apa?

Nasional
16 hari lalu

Marsinah Diberi Gelar Pahlawan Nasional, Adik Menangis hingga Cium Foto Kakak di Istana

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal