Mayat Bayi Terbungkus Kain Ditemukan di Cariu Bogor, Polisi Turun Tangan

Putra Ramadhani Astyawan
Mayat bayi ditemukan di atas kap mobil warga Cariu, Bogor (Foto: Ist)

BOGOR, iNews.id - Warga Desa Cariu, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor digegerkan dengan temuan mayat bayi laki-laki, Kamis (4/7/2024). Temuan ini dalam penyelidikan lebih lanjut polisi untuk mencari pembuang bayi.

Kapolsek Cariu Kompol Deden Sukmara mengatakan mayat bayi itu ditemukan pukul 08.15 WIB pagi tadi. Berawal ketika ada warga hendak bekerja melihat kain hitan diletakan di wiper kaca mobilnya.

"Bayi malang itu ditemukan terbungkus kain hitam di atas wiper kaca mobil sebelah kiri," kata Deden dalam keterangannya, Kamis (4/7/2024).

Dari situ, warga langsung melaporkan temuannya ke Polsek Cariu. Polisi yang mendapat laporan bergegas menuju lokasi untuk melakukan olah TKP.

"Kami telah melakukan olah TKP, menginterogasi saksi-saksi, dan mengumpulkan barang bukti," ujarnya.

Selanjutnya, mayat bayi laki-laki itu dibawa polisi ke RS Polri Kramatjati, Jakarta guna otopsi. Saat ini, polisi tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mencari pembuang bayi malang tersebut.

"Tindakan membuang bayi merupakan pelanggaran Pasal 305 KUHP tentang Tindak Pidana Membuang Anak. Penyelidikan masih berlangsung dan kami berupaya keras menemukan pelaku," katanya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Polisi Ungkap Kondisi Terkini Onad usai Ditangkap terkait Narkoba

Nasional
4 hari lalu

Tes Urine Negatif, Istri Onad Sudah Dipulangkan

Nasional
5 hari lalu

Viral Mobil Berstiker SPPG di Nias Selatan Angkut Babi dan Ayam, BGN Lapor Polisi

Nasional
5 hari lalu

Artis Onadio Leonardo Diperiksa usai Ditangkap terkait Penyalahgunaan Narkoba

Nasional
6 hari lalu

Fakta Baru! Terbukti Kantongi Restitusi Pajak, Dirut CMNP yang Fitnah NCD Palsu Dipolisikan MNC Asia Holding

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal