Mobil Avanza Terguling di TPU Tanah Kusir Kebayoran Jakarta Selatan

Aditya Pratama
Mobil Toyota merek Avanza mengalami kecelakaan tunggal di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran, Jakarta Selatan, Jumat (6/9/2019). (Foto: Istimewa).

JAKARTA, iNews.id - Mobil Toyota merek Avanza mengalami kecelakaan tunggal di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran, Jakarta Selatan, Jumat (6/9/2019). Dalam kecelakaan tersebut mobil Avanza terguling di pinggir area pemakaman.

Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) Kompol Lilik Sumardi mengatakan, peristiwa terjadi setelah pengemudi bernama M Nababan selesai berziarah di TPU Tanah Kusir.

"Itu benar dia habis nyekar mau balik (pulang ke rumah) terperosok ke bawah kebetulan dia parkir agak tinggi," ujar Lilik saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat (6/9/2019).

Menurutnya, peristiwa itu langsung ditangani dengan mengevakuasi mobil menggunakan mobil derek milik Jasa Marga. Saat ini mobil tersebut dibawa bengkel untuk perbaikan.

Dalam persitiwa itu tidak ada korban. Mobil mengalami kerusakan pada beberapa bagian.

"Usai kecelakaan (mobil) langsung di bawa ke bengkel. Korban tidak ada," ucapnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Seleb
1 bulan lalu

Jenazah Ibu Olla Ramlan Dimakamkan, Sean Mikael Turun ke Liang Lahat

Seleb
1 bulan lalu

Tangis Olla Ramlan Pecah Mandikan Jenazah Ibu Tercinta sebelum Dimakamkan Sore Ini

Nasional
3 bulan lalu

Ngeri! Detik-detik Kecelakaan Mobil Pikap Angkut Emak-Emak Terguling di Gowa

Seleb
7 bulan lalu

Kalimat Tahlil Berkumandang saat Jenazah Titiek Puspa Dikuburkan, Ratusan Pelayat Menangis Haru 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal