Mobil Dishub Buang Sampah Sembarang di Puncak Bogor, Kasatpel Jatinegara Dinonaktifkan 2 Bulan

M Refi Sandi
Viral mobil Dishub pelat B membuang sampah sembarangan di Jalur Puncak, Bogor. (Foto: @txtdaripuncak/Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) Kecamatan Jatinegara Sudinhub Jakarta Timur Agustang Pelani dinonaktifkan dari jabatannya selama 2 bulan. Sebab mobil Dishub yang digunakannya membuang sampah sembarangan di Puncak Bogor.

"Benar, kendaraan dinas operasional khusus Dishub patroli yang ditumpangi oleh Kasatpel Jatinegara dan kami telah melakukan pemeriksaan yang bersangkutan untuk itu yang bersangkutan diberikan sanksi," kata Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo di Balai Kota Jakarta, Selasa (16/4/2024).

"Sanksinya berupa penonaktifan dari jabatannya selama dua bulan jadi kemudian sambil kita evaluasi ke depannya," tambahnya.

Syafrin menjelaskan mobil dinas yang digunakan Agustang Pelani bukan dalam rangka tugas perbantuan di Jalur Puncak Bogor. 

"Jadi dari hasil pemeriksaan itu dalam rangka menjenguk temannya yang sakit, artinya bukan dalam rangka tugas. Oleh karena itu yang bersangkutan sanksinya penonaktifan," kata Syafrin.

Sebelumnya, viral mobil berpelat nomor B 1460 PQT membuang sampah sembarang di pingir Jalan Raya Puncak, Kabupaten Bogor. Kejadian ini dilaporkan kepada pihak Dishub.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
12 hari lalu

Pramono soal Kenaikan Tarif Transjakarta: Akan Diputuskan Sesuai Kemampuan Masyarakat

Nasional
15 hari lalu

DPR Dukung Maung Jadi Mobil Dinas Menteri: Bentuk Kebanggaan ke Produk Lokal

Megapolitan
17 hari lalu

Dishub DKI Beri Lampu Hijau soal Wacana Kenaikan Tarif Transjakarta Jadi Rp5.000

Megapolitan
17 hari lalu

Dishub DKI soal Wacana Kenaikan Tarif Transjakarta: Sejak 2005 Belum Pernah Naik

Megapolitan
18 hari lalu

Dishub Siapkan Rekayasa Lalin di Sudirman hingga Gatsu 25-26 Oktober, Begini Rutenya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal