JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakilnya, Sandiaga Uno menaikkan anggaran Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP). Tidak tanggung-tanggung, kenaikan mencapai 12 kali lipat menjadi Rp28,99 miliar.
Kenaikan menuai pro dan kontra di berbagai kalangan. Anies menaikkan anggaran TGUPP bukan tanpa alasan, dia ingin orang-orang yang berkerja padanya dibiayai Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Menurutnya, pada masa pemerintahan gubernur sebelumnya, ada staf yang dibiayai pihak swasta.Berbeda dengan pendapat Anies, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Agus Suradika mengaku bahwa TGUPP selalu menggunakan APBD. Dia membantah TGUPP pernah dibiayai oleh perusahaan swasta.Video Editor: Alvian Surya