Nelayan Dievakuasi dari Atas Pohon di Tambora, Ternyata Ngefly Habis Konsumsi Sabu dan Miras

Dimas Choirul
Petugas damkar mengevakuasi nelayan dari atas pohon di Jalan Tiang Bendera V Kelurahan Roa Malaka, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat pada Jumat (20/1/2023). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Nelayan berinisial MRS (20) kepergok tengah tertidur pulas di atas pohon kawasan Tambora, Jakarta Barat. Diketahui ternyata nelayan tersebut "ngefly" usai mengonsumsi narkoba jenis sabu.

Kejadian itu berlangsung di Jalan Tiang Bendera V Kelurahan Roa Malaka, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat pada Jumat (20/1/2023) sekitar pukul 08.30 WIB. MRS dievakuasi oleh petugas pemadam kebakaran (damkar).

"Benar, petugas damkar Jakarta Barat mengevakuasi seorang pengguna narkotika yang tidur di atas pohon," ucap Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama, Sabtu (21/1/2023).

Dikatakan Putra mengatakan MRS merupakan nelayan kapal boat pencari ikan di pesisir utara Jakarta. Dia mengaku membeli narkotika jenis sabu dari seorang temannya di Kota Bambu Selatan alias Kampung Boncos, Palmerah, Jakarta Barat.

"Karena kapalnya lagi bersandar sekitar pukul 02.00 WIB, dia sempatkan membeli sabu dari kenalan lamanya di Palmerah, dia membeli sabu seharga Rp250.000," ucapnya.

Setelah mendapatkan sabu, MRS kemudian mengonsumsinya hingga habis. Dia lalu pergi ke daerah Royal Penjaringan, Jakarta Utara untuk mencari hiburan dan minuman keras.

Usai berpesta, MRS bermaksud kembali ke daerah Muara Baru tempat kapal bersandar. Karena masih terpengaruh sabu dan miras, nelayan muda ini malah kesasar hingga ke wilayah Tambora.

"Dia (MRS) merasa cemas seperti ada yang mengikutinya, kemudian dia memanjat pohon yang berada di Jalan Tiang Bendera V, Roa Malaka, Tambora, lalu tertidur pulas," tutur Putra.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
5 jam lalu

Kebakaran Permukiman Padat Penduduk di Tambora, 125 Personel Damkar Dikerahkan

Nasional
20 jam lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta-Citayam: Rute, Waktu Tempuh dan Caranya

Internasional
2 hari lalu

Penyebab Mantan Kepala Kepolisian Filipina Diburu ICC, Terlalu Brutal Perangi Kejahatan Narkoba

Internasional
3 hari lalu

Pengadilan Kriminal Internasional Perintahkan Tangkap Mantan Kepala Kepolisian Nasional Filipina

Megapolitan
5 hari lalu

Pria di Jakpus Kepergok Simpan 1.475 Ekstasi, Langsung Ditangkap Polisi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal