Pasien Covid-19 Kabur saat Isolasi di BPKP Ciawi, Wali Kota Bogor : Kita Akan Tegur Petugasnya

Putra Ramadhani Astyawan
Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto. (Foto: MNC Portal Indonesia/Putra Ramadhani)

BOGOR, iNews.id - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto akan menegur petugas di pusat isolasi pasien covid-19 BPKP Ciawi. Hal tersebut menyusul adanya pasien covid-19 yang kabur saat menjalani isolasi.

"Betul, sudah ada kronologisnya ya memang itu kita akan tegur yang ada di sana mengapa itu bisa terjadi," kata Bima kepada wartawan, Jumat (11/6/2021).

Ke depan, Pemkot Bogor juga akan melakukan evaluasi dan memperketat pengamanan. Sehingga, kejadian tersebut tidak kembali terulang di kemudian hari.

"Kita akan memperketat pengawasan dan keamanan di sana. Jadi ini meninggalkan tempat tanpa izin. Pasti ada evaluasi dan tindakan," tegas Bima.

Di sisi lain, dia mengaku belum menerima informasi terbaru terkait keberadaan pasien yang menghilang itu. "Belum ada laporan," kata Bima.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Health
14 jam lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Mobil
2 hari lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Nasional
28 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
1 bulan lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal