Pemerintah Modifikasi Cuaca di Jakarta 5 Hari ke Depan, Antisipasi Banjir

Riyan Rizki Roshali
Ilustrasi modifikasi cuaca. (Foto: Dok. BNPB)

JAKARTA, iNews.id - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan operasi modifikasi cuaca di Jakarta selama lima hari ke depan. Modifikasi cuaca dilakukan untuk mengantisipasi banjir akibat hujan deras.

“BNPB baru mengadakan OMC (operasi modifikasi cuaca) hari ini sampai dengan 5 hari ke depan,” kata Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji kepada wartawan, Selasa (13/1/2026).

Dia mengatakan modifikasi cuaca nantinya akan dilanjutkan BPBD DKI. Namun, operasi itu akan dilakukan sesuai prakiraan cuaca yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

“Selanjutnya BPBD DKI bisa melanjutkan, tentunya juga dengan hasil prediksi BMKG,” ujar dia.

Diketahui, hujan deras mengguyur wilayah DKI Jakarta sejak Senin (12/1/2026). Akibatnya, pohon tumbang hingga sejumlah wilayah tergenang.

Hingga Selasa (13/1/2026) pukul 12.00 WIB, BPBD DKI Jakarta mencatat 11 RT terendam banjir. 

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
16 hari lalu

BNPB Kerahkan 9 Pesawat untuk Modifikasi Cuaca di Aceh, Sumut dan Sumbar

Nasional
28 hari lalu

Antisipasi Hujan Ekstrem, Operasi Modifikasi Cuaca di Sumatra Digencarkan

Jateng
29 hari lalu

Modifikasi Cuaca di Jawa dan Lampung, BMKG Antisipasi Siklon dan Hujan Lebat

Nasional
29 hari lalu

Antisipasi Cuaca Ekstrem, BMKG Modifikasi Cuaca di Sumatera hingga Jawa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal