Penampakan Terkini Lokasi Kecelakaan Truk Maut di Bekasi, Masih Dilintasi Kendaraan Besar

Muhammad Refi Sandi
Martin Ronaldo
Kondisi terkini lokasi kejadian kecelakaan truk maut di Kranji, Bekasi, Kamis (1/9/2022) masih terlihat beberapa bekas tabrakan. (Foto: MPI/Muhammad Refi Sandi)

BEKASI, iNews.id - Kondisi terkini lokasi kejadian kecelakaan maut di Kranji, Bekasi, Kamis (1/9/2022) masih terlihat beberapa bekas tabrakan. Sepeda motor hingga gerobak penjaja makanan yang tertabrak truk kontainer masih terlihat di lokasi.

Lalu lintas di lokasi masih padat dan ramai mengingat daerah tersebut merupakan jalan utama. Terlihat kendaraan muatan besar masih melintasi jalan tersebut dengan diatur oleh petugas gabungan yang berada di sekitar sekolah.

Selain itu aparat kepolisian dan Dishub Kota Bekasi juga bergantian untuk menjaga area tersebut dan mengatur arus lalu lintas. Saat ini masih dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh petugas.

Warga pun tampak berada di sekitar lokasi untuk melihat TKP dengan garis polisi terpasang di lokasi utama kejadian. Di depan SDN Kota Baru II dan III yang jadi lokasi kejadian pun terlihat berjejer sejumlah karangan bunga ucapan dukacita dari berbagai pihak.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengucapkan dukacita atas insiden kecelakaan maut truk trailer di Bekasi. Diketahui total 33 orang menjadi korban dalam kejadian itu, sepuluh di antaranya meninggal dunia.

"Jadi saya baru baca, mohon maaf seharian di sini (agenda U20). Saya menyampaikan dukacita yang mendalam atas kecelakaan. Ini kesekian kali para kendaraan-kendaraan besar yang mengakibatkan kecelakaan dan fatal pada 10 warga Jawa Barat khususnya di Kota Bekasi," kata Kang Emil di Balai Kota Jakarta, Rabu (31/8/2022).

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Buletin
1 hari lalu

Kecelakaan Maut 3 Kendaraan di Tol Cipali Purwakarta, 5 Tewas 44 Luka Berat

Destinasi
2 hari lalu

Viral Open Trip ke Bantar Gebang, Biaya mulai dari Rp99.900!

Health
3 hari lalu

Fenomena Hujan Debu Hitam di Bekasi Berisiko Sebabkan Kanker jika Lambat Diatasi, Ini Penjelasannya

Megapolitan
4 hari lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bekasi Ini Cocok untuk Jam Sibuk, Anti Stres Sepanjang Perjalanan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal