Perampokan Minimarket di Jakarta Timur, 1 Pelaku Tewas Ditembak Polisi usai Tepergok

Antara
Perampokan minimarket di Jakarta timur

JAKARTA, iNews.id - Minimarket di Kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur dirampok sekelompok orang pada Kamis (16/4/2020) dini hari. Satu pelaku perampokan tewas ditembak polisi.

Kepala Toko Alfamart Duren Sawit, Ryan mengatakan, pelaku perampokan berjumlah empat orang. "Ada satu yang kena tembak saat kepergok sama polisi," katanya di Jakarta.

Ryan mengatakan, komplotan perampok membobol rolling door dan pintu minimarket yang berlokasi di Jalan Masjid Al Wustho itu. Para pelaku kemudian membawa kabur uang tunai di brankas serta sejumlah produk dagangan.

"Yang hilang uang tunai di brankas isinya sekitar Rp50 jutaan sama beberapa slop rokok," ujarnya.

Saksi mata lainnya menyebutkan aksi komplotan perampok itu berhasil dipergoki polisi yang sedang berpatroli. Satu di antaranya ditembak mati, dua berhasil ditangkap dalam keadaan hidup dan satu lainnya kabur.

"Yang kabur pakai mobil," ujar salah satu karyawan toko.

Saat ini petugas dari Polsek Duren Sawit telah memasang garis polisi di lokasi kejadian untuk keperluan penyelidikan.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Megapolitan
17 jam lalu

Tampang 2 Maling Motor Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Jaktim

Nasional
4 hari lalu

6 Siswa SD di Cipayung Serahkan Temuan HP ke Polisi, Kapolda Metro: Kalian Pahlawan

Megapolitan
13 hari lalu

Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim, 65 Personel Damkar Diterjunkan

Megapolitan
14 hari lalu

Banjir Jakarta Berangsur Surut, Tersisa 9 RT yang Masih Terendam

Buletin
17 hari lalu

Pria Bermukena Kabur Setelah Gagal Rampok Lansia di Takalar, Mobil Pelaku Diamuk Warga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal