Pj Gubernur Heru Pastikan Kendaraan Listrik Bebas dari Sistem Ganjil Genap 

Bachtiar Rojab
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (Foto: Refi Sandi)

JAKARTA, iNews.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengkampanyekan pentingnya kendaraan listrik bagi masyarakat Ibu Kota. Selain terbebas dari solusi, kendaraan listrik juga terbebas dari aturan ganjil genap

Hal itu, Heru katakan saat mengikuti talk show bertajuk Electric Vehicle The Future of Indonesian Transportation'; di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat. 

"Kendaraan listrik juga diberikan kebebasan tidak terkena sistem Ganjil Genap," ujar Heru di kawasan Bundaran HI, Minggu (20/11/2022). 

Heru menambahkan, untuk kendaraan listrik, Jakarta adalah role model bagi daerah lain pada dua tahun terakhir. Sebab, konversi pergantian kendaraan listrik telah ditetapkan mulai dari kendaraan umum Transjakarta hingga kendaraan dinas. 

"Kendaraan listrik di Jakarta kami lakukan bertahap. Kendaraan umum dan mobil dinas sudah banyak yang kita konversi menggunakan energi listrik," tuturnya. 

Menurut Heru, untuk mendukung dan mempromosikan program ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menggandeng Menteri ESDM, Menteri Perhubungan, Korlantas Polri, hingga PT PLN.

"Kami akan terus sosialisasikan penggunaan kendaraan listrik kepada masyarakat," katanya. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

RDF Rorotan 2 Kali Gagal Uji Coba, Proyek Rp1,2 Triliun Ini Patut Dicurigai

Mobil
4 hari lalu

Bahlil Ungkap Kajian Proyek Ekosistem Kendaraan Listrik Rampung Akhir Tahun Ini

Bisnis
7 hari lalu

Perkuat Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta

Motor
8 hari lalu

Kembangkan Sepeda Listrik, Yadea Kenalkan Kendaraan Ramah Lingkungan di Kampus

Megapolitan
8 hari lalu

8 Tanggul di Jakarta Jebol Imbas Hujan Deras, Pemprov Segera Perbaiki

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal