Positif Covid-19 di DKI Tembus 25.727 Orang, Kelurahan Kebon Bawang Terbanyak

Irfan Ma'ruf
Kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta bertambah 440 orang menjadi 25.727 orang pada Minggu (9/8/2020). (Foto: ilustrasi/Antara).

JAKARTA, iNews.id - Penambahan kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta dalam sehari kembali menjadi yang terbanyak di Indonesia. Pada Minggu (9/8/2020) tercatat 440 kasus baru sehingga keseluruhan menjadi 25.727 orang.

Data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, kasus baru Covid-19 di DKI terbanyak di antara 29 provinsi yang pada hari ini melaporkan terjadi penambahan kasus positif. DKI Jakarta diikuti Jawa Timur (408) dan Jawa Barat (179).

“Kendati demikian penambahan kasus sembuh di DKI jauh lebih banyak dari kasus positif. Pada hari ini tercatat 558 orang sembuh,” bunyi siaran pers Satgas Penanganan Covid-19, Minggu.

Dengan penambahan kasus sembuh di atas 500 orang itu, kini Jakarta mencatat 16.268 orang berhasil pulih dari paparan virus ini. Akumulasi kasus sembuh di DKI menjadi yang terbanyak kedua setelah Jawa Timur.

Kendati demikian tercatat pula penambahan angka kematian sebanyak 6 orang sehingga total 930. Jawa Timur menjadi wilayah terbanyak penambahan kasus kematian hari ini yaitu 21 orang, disusul Sumatera Selatan (11).

Mengacu data sebaran Covid-19 Pemprov DKI Jakarta, Kelurahan Kebon Bawang kini menjadi wilayah dengan kasus terbanyak yaitu 71 orang. Adapun Pademangan Barat yang selama berbulan-bulan menjadi kelurahan dengan kasus positif tertinggi kini turun tinggal 60 orang.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Buletin
8 hari lalu

UMP Jakarta Naik Jadi Rp5,7 Juta, Gejolak Buruh Meledak di Banten

Megapolitan
19 hari lalu

Pramono Pede Banjir Jakarta Bisa Ditangani asal Air Rob Tak Naik, Ini Caranya

Megapolitan
30 hari lalu

Pramono Respons Laporan PBB Sebut Jakarta Kota Terpadat di Dunia: Salah!

Nasional
1 bulan lalu

Massa Milad Ke-113 Muhammadiyah di Jakarta Membeludak, Tahun Depan Digelar di GBK

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal