Prakiraan Cuaca Sabtu Ini: Jabodetabek Diguyur Hujan Sore Hingga Malam

Arif Budiwinarto
Wilayah Jabodetabek berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan sampai sedang pada Sabtu (17/10/2020). (foto: ist)

JAKARTA, iNews.id - Sejumlah wilayah di DKI Jakarta akan diguyur hujan akhir pekan ini. Hujan diperkirakan juga turun di beberapa kota penyangga ibu kota.

Berdasarkan prakiraan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Sabtu (17/10/2020), seluruh wilayah DKI Jakarta akan cerah berawan di pagi hingga siang hari.

Namun, warga ibu kota terutama yang tinggal di Jakarta Selatan dan Timur harap mewaspadai potensi hujan ringan disertai petir pada sore hingga malam hari. Suhu di Jakarta berkisar antara 24 hingga 33 derajat celcius dengan tingkat kelembapan 75-95 persen.

Cuaca Kota Tangerang pada pagi hari akan cerah berawan, hujan intensitas ringan akan mengguyur kota penyangga ibu kota di sebelah barat itu pada siang hari. Sedangkan pada sore hingga malam hari cuaca berawan. Suhu berkisar antara 23-33 derajat celcius dan tingkat kelembapan 65-95 persen.

Bagi Anda yang tinggal di wilayah Bekasi dan Depok, hujan intensitas sedang disertai petir dan angin diprediksi akan melanda pada sore hingga malam hari.

Sementara di kota Bogor, hujan akan mulai mengguyur pada siang hingga malam hari dengan suhu antara 22-32 derajat celcius dan kelembapan 60-95 persen.

Editor : Arif Budiwinarto
Artikel Terkait
Megapolitan
8 hari lalu

Prediksi BMKG: Jabodetabek Berpotensi Diguyur Hujan 22-23 Oktober 2025

Megapolitan
29 hari lalu

Waspada! BMKG Ungkap Jabodetabek Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat 1-2 Oktober 2025

Nasional
2 bulan lalu

BMKG Prediksi Musim Hujan 2025/2026 Datang Lebih Awal, Berlangsung hingga April

Nasional
2 bulan lalu

Waspada! Hujan Lebat Berpotensi Guyur Jabodetabek Hari Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal