Pramono Janji Berikan Pelatihan Khusus bagi Nelayan Jakarta

Felldy Aslya Utama
Cagub Jakarta nomor urut tiga, Pramono Anung menghadiri acara 'Kenduri Persona Kampung Nelayan Cilincing' di lapangan Wika Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Minggu (20/10/2024). (Foto MPI).

JAKARTA, iNews.id - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut tiga, Pramono Anung menghadiri acara 'Kenduri Persona Kampung Nelayan Cilincing' di lapangan Wika Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Minggu (20/10/2024). Dia berjanji akan memberikan pelatihan khusus kepada nelayan di Jakarta.

Pramono menilai para nelayan seharusnya diberikan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan. Menurutnya, keterampilan ini sangat penting untuk meningkatkan taraf hidup para nelayan.

"(Untuk itu) maka kami akan mengadakan pelatihan khusus untuk nelayan di Kalibaru, di Cilincing ini setiap waktu setiap saat untuk apa? Supaya pertama keterampilan mereka meningkat. Kedua, pengetahuannya juga meningkat," kata Pramono.

Jika tidak diberikan keterampilan, Pramono meyakini para nelayan akan kalah dan tidak bisa menjadi tuan rumah di tempatnya sendiri. Para nelayan akan kalah dengan teknologi yang terus berkembang.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Buletin
2 jam lalu

Istri Pegawai Pajak di Manokwari Tewas Dimutilasi dalam Septic Tank, Pelaku Ditangkap

Buletin
16 jam lalu

Terekam CCTV! Detik-Detik Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa Tas Merah Misterius

Buletin
23 jam lalu

Ngeri! Kecelakaan Beruntun di Purworejo, Truk Solar Tabrak 2 Mobil dan Kios

Buletin
23 jam lalu

Efek Ledakan SMAN 72 Jakarta, Pemerintah Akan Batasi Game PUBG

Megapolitan
24 jam lalu

Pramono Bebaskan SMAN 72 Jakarta Tentukan Sistem Belajar usai Ledakan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal