BOGOR, iNews.id - Remaja laki-laki berinisial DM (16) ditemukan tewas dalam sumur di Rumpin, Kabupaten Bogor, Kamis (23/5/2024). Jenazah ditemukan mengenakan seragam SMP lengkap dengan tas.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor M Adam mengatakan, pihaknya menerima laporan dari orang tua DM. Siswa SMP itu dilaporkan belum pulang sejak Senin (20/5/2024).
"Mengenakan seragam SMP celana panjang warna biru, baju warna putih, topi warna hitam motif putih dan sepatu warna hitam," kata Adam dalam keterangannya, Kamis (23/5/2024).
Sekitar pukul 13.00 WIB, Bhabinkamtibmas mendapat informasi ditemukan mayat laki-laki di dalam sumur dengan posisi tertelungkup.
"Ciri-cirinya celana biru panjang, baju putih dan sepatu hitam," kata Adam.
Tim SAR gabungan lantas mengevakuasi jasad DM dari dalam sumur. Belum diketahui penyebab sang bocah tewas dalam sumur.
Jasad remaja itu sudah diserahkan kepada pihak keluarga.
"Korban sudah diserahterimakan kepada keluarga dan operasi SAR telah ditutup," kata Adam.