Rumah di Bogor Tertimpa Longsor, 1 Orang Luka-Luka

Putra Ramadhani
Warga Bogor terluka akibat longsor. (Foto istimewa).

BOGOR, iNews.id - Rumah warga yang berada di Gang Tarmidi, Kelurahan Cibogor, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor tertimpa longsor. Akibatnya satu orang luka-luka.

Staff Informasi Tagana Kota Bogor Sumardi mengatakan peristiwa itu terjadi sekira pukul 02.30 WIB. Tebingan di lokasi longsor karena hujan dengan intensitas tinggi dan menimpa rumah warga.

"Satu rumah kondisinya rusak berat," kata Mardi dalam keterangannya, Selasa (26/7/2022).

Dalam kejadian ini, salah satu penghuni berinisial RS mengalami luka di bagian kepala karena tertimpa material bangunan. Korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan medis.

"Korban satu orang luka ringan," jelasnya.

Anggora Tagana bersama pihak terkait lainnya langsung mendatangi lokasi kejadian untuk membantu korban terdampak. Tercatat, 2 Kepala Keluarga (KK) dengan 8 jiwa terdampak kejadian ini.

"Asesmen dan sosialiasi agar area lokasi ambruk tidak dipergunakan kembali," pungkasnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
18 jam lalu

Kebakaran Hebat Landa Permukiman Padat di Karet Tengsin Jakpus, Belasan Rumah Hangus

Buletin
2 hari lalu

Banjir Bandang Terjang Desa Cibenying Cilacap, Warga Panik Selamatkan Diri

Nasional
2 hari lalu

Longsor Timbun Permukiman Warga di Cilacap, BMKG Ungkap Penyebabnya

Nasional
3 hari lalu

Presiden Prabowo Perintahkan Penanganan Cepat Bencana Longsor di Cilacap

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal