Sidang Kasus Penyitaan Tanah Cacat Hukum Ditunda, RPA Perindo Harap Korban Dapat Keadilan

Riyan Rizki Roshali
Ketua RPA Perindo, Jeannie Latumahina (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Relawan Perempuan dan Anak (RPA) Partai Perindo memastikan bakal terus mendampingi korban penyitaan rumah di Kembangan, Jakarta Barat yang diduga cacat hukum. Hal itu disampaikan Ketua RPA Perindo, Jeannie Latumahina usai sidang perdana kasus tersebut ditunda di Pengadilan Negeri Jakbar, Selasa (23/7/2024).

“Jadi melalui RPA Perindo, pendampingan ini berharap korban mendapatkan kepastian hukum dan keadilan,” kata Jeannie.

RPA Perindo yang dipimpin Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dan Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo mengungkapkan, sidang perdana tersebut ditunda lantaran para pihak tergugat tidak hadir.

Jeannie meminta tergugat bisa hadir di persidangan berikutnya sebagai pertanggungjawaban hukum.

“Ya kami berharap pada sidang berikutnya tadi sudah dibilang majelis hakim dilanjutkan pada 6 Agustus, mereka dapat hadir sehingga pihak-pihak terkait yang membuat cacat hukum sertifikat ini bisa bertanggung jawab atas tindakan oknum yang telah melanggar hukum itu bisa didapat dibuktikan,” ujarnya.

Jeannie berharap, majelis hakim bisa memberikan keadilan hukum bagi korban sebagai pemegang sesungguhnya sertifikat tersebut.

“Sehingga majelis hakim dapat memberikan putusan yang berpihak kepada ahli waris sesungguhnya," ujar Jeannie.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
14 jam lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Nasional
4 hari lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
4 hari lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Nasional
4 hari lalu

Partai Perindo Deklarasikan Energi Baru Indonesia, Cara Berpolitik yang Baru

Nasional
4 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo Ungkap 11 Langkah Strategis Partai Perindo untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal