Simulasi Pilkada 2018, Lapas Cibinong Pastikan Tahanan Punya Hak Pilih

Antara
Ilustrasi Pilkada (Sindonews)

BOGOR, iNews.id – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat memastikan keseluruhan 1.255 warga binaan (tahanan) berhak memilih calon gubernur (cagub) dan wagub Provinsi Jawa Barat.

“Itu sudah disosialisasi jumlah keseluruhan yang terbagi dalam sistem blok. Dan hal tersebut akan berlangsung 27 Juni 2018,” kata Kepala Lapas Kelas II.A Cibinong, Anak Agung Gde Krisna di Kabupaten Bogor, Senin (28/5/2018).

Menurut dia untuk menyambut pesta demokrasi di dalam lapas, perlu adanya simulasi pemungutan suara. Dalam hal ini, petugas lebih menekankan cara pencoblosan.

“Mereka hanya kehilangan kemerdekaan bergerak saja, sehingga mereka tetap memiliki hak politik untuk memilih calon pemimpin dalam gelaran pemilihan umum,” ujarnya.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor, Haryanto Surbakti mengatakan, sudah menyosialisasikan terkait pencoblosan yang berada di Lapas Kelas II.A Cibinong. KPU tengah berkoordinasi dengan struktural lapas untuk menjaga kondusifitas. KPU berencana menyiapkan dua tempat pemilihan suara (TPS).

“Itu karena disini warga binaan sudah mencapai 1.500 orang yang tentunya memiliki hak pilih. Dan untuk satu TPS maksimal hanya menampung 800 orang, kita upayakan membuat dua TPS,” tutur Haryanto.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto
Artikel Terkait
Megapolitan
23 jam lalu

Gagal Menyalip, Pemotor Perempuan Tewas Mengenaskan Terlindas Truk di Bogor

Megapolitan
2 hari lalu

Gudang Limbah Oli Diduga Ilegal di Bogor Terbakar Hebat

Megapolitan
11 hari lalu

Mahasiswi Universitas Pakuan Jatuh dari Lantai 3, Begini Kondisinya

Megapolitan
11 hari lalu

Detik-Detik Mengerikan Mahasiswi Universitas Pakuan Bogor Jatuh dari Lantai 3

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal