TANGERANG, iNews.id - Remaja berinisial AM tertabrak truk di Jalan Raya KH Hasyim Asyari, Modernland, Tangerang Kota pada Selasa (4/1/2022). Sebab korban hendak memberhentikan truk.
“Kejadian terjadi di mana AM menghentikan kendaraan Hino Tracktor yang dikemudikan EA yang datang dari arah Cipondoh menuju ke arah Tangerang,” kata Kasie Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim, Selasa (4/1/2022).
Rachim mengatakan remaja AM terseret kendaraan truk yang dikemudikan EA. Atas kejadian itu, AM mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya.
“AM alami luka pada tangan kiri dan punggung," katanya.
Kini AM dirawat di Rumah Sakit EMC Cipondoh Kota Tangerang.