Tinjau GBI Fatmawati, Kapolri Pastikan Ibadah Paskah Berjalan Aman dan Lancar

Felldy Aslya Utama
Kapolri Tinjau GBI Fatmawati, Jaksel (foto: Felldy/MNC)

JAKARTA, iNews.id- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau pengamanan di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Fatmawati, Jakarta Selatan. Jenderal Listyo Sigit memastikan perayaan Paskah tahun ini berjalan dengan aman dan lancar. 

"Alhamdulillah, puji tuhan rangkaian hari ini seluruhnya berjalan dengan aman dan lancar," kata Listyo dalam jumpa persnya usai meninjau pengamanan di GBI Fatmawati, Jakarta Selatan, Minggu (4/42021). 

Listyo mengatakan personel TNI-Polri telah melakukan pengamanan sejak Kamis Putih, Jumat Agung, malam paskah, sampai pada perayaan paskah yang diselenggarakan hari ini. 

Mantan Kabareskrim Polri itu berjanji TNI-Polri akan terus melakukan pengamanan hingga pelaksanaan rangkaian Paskah selesai. Dia berharap, tak ada gangguan keamanan dan ketertiban dalam proses tersebut. 

"Kita berharap sampai dengan rangkaian pengamanan pelaksanaan ibadah paskah ini selesai, seluruhnya berjalan dengan lancar," ujar dia. 

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia, Kapolri tiba di GBI Fatmawati sekitar pukul 16.57 WIB.  Kehadiran orang nomor satu di korps Bhayangkara itu langsung disambut oleh Ketua GBI Fatmawati, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, hingga Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol. Azis Andriansyah. 

Pengamanan di area lokasi diperketat. Sejumlah polisi lengkap dengan sejata laras panjangnya pun bersiaga. Bahkan, mobil gegana juga turut disiapkan.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Prabowo Kumpulkan Kapolri, Panglima TNI hingga Fadli Zon di Kertanegara, Bahas Apa?

Nasional
2 hari lalu

Siswa Jadi Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72, Polisi Temukan Serbuk Pemicu Ledakan

Nasional
2 hari lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Ungkap Alasan Kapolri Masuk Komisi Percepatan Reformasi Polri

Megapolitan
3 hari lalu

Kapolri Sebut Terduga Pelaku Ledakan dari Lingkungan SMAN 72, Identitas Didalami

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal