Tumpahan Minyak Ditemukan di Pulau Pramuka

Yohanes Tobing
Ilustrasi Tumpahan Minyak (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Tumpahan minyak kembali di temukan antara Pulau Panggang dan Pulau Pramuka. Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kepulauan Seribu, Djoko Rianto mengatakan, tumpahan minyak ini terjadi pada Selasa (13/10/2020).

"Kejadiannya itu kemarin setelah tahu dari segerombolan lumba-lumba itu. Kita coba tangani dulu, karena kita belum tahu asalnya dari mana," kata Djoko, Rabu (14/10/2020). 

Setelah mengetahui adanya tumpahan minyak tersebut, Gatot menuturkan, petugas Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu langsung berkordinasi dengan Pertamina Hulu Energi (PHE) untuk analisa di laboratorium.

"Masih kami selidiki tumpahan ini, karena tidak terlalu banyak juga sih seperti di Pulau Pari sebelumnya. Ini paling cuma di bawah satu kwintal, hanya 96 Kilogram. Hari ini akan tambah lagi," kata Djoko.

Sampai saat ini petugas dari Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) dan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kepulauan seribu tengah mengatasi dan mengumpulkan tumpahan minyak yang mulai bertambah lagi.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
9 jam lalu

6 RT di Kepulauan Seribu Tergenang Air Imbas Banjir Rob

Nasional
23 hari lalu

3 Jalur Alternatif ke Kepulauan Seribu, Bebas Pilih Lebih Cepat dan Nyaman

Megapolitan
2 bulan lalu

Update Kapal Tenggelam di Kepulauan Seribu: 7 Orang Selamat, 1 Masih Hilang

Megapolitan
3 bulan lalu

PAM Jaya Gandeng Perusahaan Turki untuk Sambung Pipa Air Bersih ke Kepulauan Seribu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal