Turap Setinggi 4 Meter di Babakan Madang Bogor Longsor, 5 Bangunan Rusak

Putra Ramadhani Astyawan
Ilustrasi longsor di Bogor (Foto: Wahyu Ruslan).

BOGOR, iNews.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2024) malam, mengakibatkan sebuah turap setinggi 4 meter longsor. Peristiwa ini menyebabkan 5 bangunan di sekitar rusak, termasuk sebuah warung yang tidak bisa digunakan kembali.

Menurut Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, M Adam, longsor terjadi akibat hujan deras dengan durasi lama. Turap yang longsor memiliki panjang 11 meter, tinggi 4 meter dan lebar 1,5 meter.

"Longsor ini disebabkan oleh hujan deras dengan durasi yang cukup lama," kata Adam dalam keterangannya, Rabu (1/5/2024).

Selain warung yang rusak, empat rumah lainnya juga terdampak longsoran. BPBD Kabupaten Bogor mengimbau warga di sekitar lokasi untuk berhati-hati dan waspada terhadap potensi longsor susulan, terutama jika terjadi hujan deras kembali.

"Dikhawatirkan apabila longsoran belum diperbaiki dan hujan turun kembali dengan waktu yang cukup lama akan mengakibatkan longsor susulan yang berdampak pada tingkat kerusakan," ujar Adam.

Petugas BPBD Kabupaten Bogor telah turun ke lokasi untuk melakukan penanganan darurat dan pendataan lebih lanjut. BPBD juga berkoordinasi dengan dinas terkait untuk memperbaiki turap yang longsor tersebut.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Buletin
5 hari lalu

Banjir Bandang Terjang Desa Cibenying Cilacap, Warga Panik Selamatkan Diri

Nasional
5 hari lalu

Longsor Timbun Permukiman Warga di Cilacap, BMKG Ungkap Penyebabnya

Nasional
6 hari lalu

Presiden Prabowo Perintahkan Penanganan Cepat Bencana Longsor di Cilacap

Megapolitan
8 hari lalu

Mahasiswi Universitas Pakuan Jatuh dari Lantai 3, Begini Kondisinya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal