JAKARTA, iNews.id - Jumlah pasien virus corona (Covid-19) terus meningkat menjadi 1.790 orang di Indonesia. Data tersebut berdasarkan catatan Kamis (2/4/2020) pukul 12.00 WIB.
Dari jumlah tersebut, wilayah yang paling banyak kasus virus corona, yaitu DKI Jakarta mencapai 897. Sementara yang sembuh sebanyak 52 dan meninggal dunia mencapai 90 orang.
"Ada penambahan kasus konfirmasi positif yang baru," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam keterangan pers di Gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Kamis (2/4/2020).
Selama ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menerapkan kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) untuk menghambat laju penyebaran virus corona. Mulai menerapkan siswa belajar di rumah, karyawan bekerja dari rumah hingga menutup tempat pariwisata dan hiburan.