Viral Aksi Pria Bertelanjang Dada Kabur dari Kejaran Polisi di Tambora Jakbar

Dimas Choirul
Viral seorang pria bertelanjang dada kabur dari kejaran polisi di Tambora, Jakbar (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Seorang pria yang diduga sebagai pengedar narkoba, kabur usai digerebek petugas kepolisian di rumahnya kawasan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat. Petugas sempat kejar-kejaran dengan pelaku.

Aksi kejar-kejaran itu terekam oleh kamera CCTV dan beredar luas di media sosial. Dalam keterangan video disebutkan peristiwa itu terjadi, Kamis (9/3/2023) pagi.

Terduga pelaku tampak bertelanjang dada dan hanya mengenakan celana jeans berwarna biru. Ia berlari di celah-celah gang sempit guna memperdaya petugas.

Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama menyebut upaya pengejaran itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB.

"Menurut info Pak RW 2 Tanah Sereal, anggota narkoba dari Polda Metro Jaya yang melakukan penggrebekan di RT2/RW2," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis.

Saat mengetahui petugas datang, terduga pelaku kemudian loncat dari atap-atap rumah warga dan melarikan diri.

"Mengakibatkan beberapa rumah warga asbesnya pecah. Pelaku lolos saat dilakukan pengejaran," tuturnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
8 jam lalu

Kebakaran di Tanjung Duren Jakbar, Kontrakan 3 Lantai Ludes Dilahap Api

Megapolitan
3 hari lalu

Kebakaran Permukiman Padat Penduduk di Tambora, 125 Personel Damkar Dikerahkan

Megapolitan
8 hari lalu

2 Residivis Pembobolan Rumah di Jakbar Ditangkap, Gasak Emas hingga Kendaraan

Megapolitan
18 hari lalu

Pramono Pastikan Lahan RS Sumber Waras Tak Lagi Bermasalah, Proses Hukum Sudah Selesai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal