JAKARTA, iNews.id - Ketua DPW Partai Persatuan Indonesia (Perindo) DKI Jakarta, Effendi Syahputra turut berbelasungkawa atas wafatnya dua orang Bobotoh Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/6/2022). Dia juga merasa prihatin dengan kembali tewasnya suporter sepak bola tanah air.
"Turut prihatin dengan musibah yang kembali terjadi di sepak bola nasional kita, yang lagi dan lagi terjadi di stadion-stadion penyelenggaraan sepakbola," kata Effendi saat dihubungi tim MNC Portal Indonesia, Senin (20/6/2022).
Effendi yang juga Manager Indonesia All Stars di ajang International Youth Tournament (IYT) pada 2022, meminta panitia pelaksana lebih mempersiapkan segala sesuatunya lebih matang. Terutama lonjakan penonton saat laga antara dua tim besar Indonesia.
Menurutnya, keselamatan penonton saat menyaksikan pertandingan harus diutamakan.
"Tidak ada kemenangan yang lebih berarti dalam sepak bola di atas hilangnya jiwa-jiwa orang yang datang ke stadion," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, dua orang Bobotoh tewas saat laga Persib vs Persebaya di Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/6/2022).