5 Berita Populer: Bocah SD Hilang 3 Pekan di Bandung Ditemukan hingga 5 Pemain untuk TC di Qatar

Tika Vidya Utami
Cerita Pilu Anak SD Diculik 2 Pria di Bandung lalu Dijual ke Pria Hidung Belang selama 11 Hari (Foto: iNews//Juhpita Meilana)

JAKARTA, iNews.id - Siswi kelas 6 SD berinisial KJPA (12) yang dilaporkan hilang 3 pekan di Bandung berhasil ditemukan oleh polisi. Diketahui, korban diculik dua pria kemudian dijual ke belasan pria hidung belang.

Berita populer lainnya adalah 5 pemain yang dipanggil Indra Sjafri untuk TC Timnas Indonesia U-20 di Qatar. 

Berikut rangkuman berita populer, Jumat (22/12/2023):

1. Bocah SD Hilang 3 Pekan di Bandung, Diculik lalu Dijual ke Belasan Pria

Polisi menemukan  siswi kelas 6 SD yang dilaporkan hilang 3 pekan di Kota Bandung. Korban berinisial KJPA (12) ini diculik dua pria kemudian menjualnya ke belasan pria hidung belang di sebuah apartemen. Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Budi Sartono mengatakan selain memerkosa korban, pelaku AD menjual korban di situs kencan online kepada para pria hidung belang selama 11 hari.

Diketahui, korban ditemukan petugas Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polrestabes Bandung setelah pencarian selama 3 pekan.

2. Chef Haryo Pramoe Meninggal Dunia di Usia 48 Tahun

Kabar duka datang dari dunia kuliner, Chef Haryo Pramoe meninggal dunia, Kamis (21/12/2023) di RS Meilia Cibubur, Jakarta Timur. Kabar duka disampaikan oleh pihak keluarga melalui pesan singkat. Keluarga juga menyampaikan lokasi dan tempat Chef Haryo Pramoe disemayamkan. Sebelum nantinya dimakamkan di TPU Cipenjo, kawasan Cibubur, Jakarta Timur.

Penyebab meninggalnya Chef Haryo Pramoe dikarenakan menderita penyakit jantung. Pria kelahiran 8 Maret 1975 ini meninggal dalam usia 48 tahun.

3. Kecelakaan di Jalur Tengkorak Cianjur Truk Rem Blong Tabrak 3 Motor

Pada Kamis (21/12/2023), kecelakaan terjadi di jalur tengkorak jalan Raya Cianjur-Sukabumi tepatnya di  Kampung Pasir tulang RT 01/02 Desa Cikahuripan, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur. Truk fuso yang alami rem blong menabrak tiga pengendara motor hingga menyebabkan dua orang tewas.

Sebelum terjadi kecelakaan, truk mengalami rem blong. Tepat di lokasi, truk menabrak tiga pengendara sepeda motor yang berada  di depannya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Soccer
23 jam lalu

Alasan Timnas Indonesia U-22 Hanya Ditarget Perak SEA Games 2025 meski Jadi Juara Bertahan

Soccer
2 hari lalu

Indra Sjafri Sampaikan Pesan Khusus ke Pemain Abroad jelang SEA Games 2025

Soccer
4 hari lalu

Ivar Jenner Blak-blakan: Tak Ada Tekanan di Timnas Indonesia U-22!

Soccer
4 hari lalu

Pelatih Mali Kaget Timnas Indonesia U-22 Makin Ganas, Puji Analisis Tajam Indra Sjafri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal