Anies Baswedan Tak Maju Pilgub Jakarta

Muhammad Refi Sandi
Anies Baswedan tidak maju Pilgub Jakarta (Foto: Achmad Al Fiqri)

JAKARTA, iNews.id - Anies Baswedan dipastikan tidak maju dalam Pilgub Jakarta. Anies tidak mendapat dukungan dari partai politik.

"Pendaftaran tutup 23.59 WIB," kata Ketua KPUD Jakarta Wahyu Dinata, Jumat (30/8/2024) dini hari.

Wahyu menjelaskan semua pasangan calon yang sudah mendaftar memenuhi syarat. Ada tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta yakni Ridwan Kamil-Suswono, Pramono Anung-Rano Karno, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

Wahyu mengingatkan pemeriksaan kesehatan pasangan calon akan dilakukan pada Jumat (30/8/2024) pukul 07.00 WIB.

"Besok kita bertemu di Rumah Sakit Tarakan," katanya.

Anies sebelumnya sempat diisukan akan maju dalam Pilgub Jawa Barat. Namun, Jubir Anies, Sahrin Hamid memastikan tawaran itu tidak diterima Anies.

"Anies tidak maju di Jabar," kata Sahrin, Kamis (29/8/2024).

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta-Citayam: Rute, Waktu Tempuh dan Caranya

Nasional
5 hari lalu

Investasi di Jakarta Tembus Rp204 Triliun, Jadi Daya Tarik Ekonomi Nasional

Nasional
7 hari lalu

Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia

Nasional
7 hari lalu

KPK Hanya Terbangkan 9 dari 10 Orang yang Terjaring OTT di Riau, Ada Apa?

Nasional
8 hari lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal