Arab Saudi Hibahkan 1 Ton Kurma hingga 3.000 Al-Quran untuk Indonesia

Bachtiar Rojab
Pemerintah Arab Saudi menghibahkan satu ton kurma hingga 3.000 eksemplar mushaf Al-Quran untuk Indonesia yang diterima Kemenag. (Foto: Kemenag).

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Arab Saudi menghibahkan satu ton kurma hingga 3.000 eksemplar mushaf Al-Quran untuk Indonesia. Hibah itu diserahkan ke Kementerian Agama (Kemenag) oleh Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi di Jakarta, Syeikh Ahmad Essa Alhazmi.

Ahmad mengatakan bantuan tersebut diserahkan kepada Kemenag yang menanungi Organisasi Masyarakat (Ormas) Islam, Perguruan Tinggi Islam, dan Pesantren hingga fakir miskin. Sehingga, Kerajaan Arab Saudi memprioritaskan program tersebut untuk Kemenag. 

"Bantuan ini adalah hadiah dari para muhsinin dan donatur Saudi Arabia. Berupa 150 paket sembako, bantuan hadiah Kurma sebanyak 1 ton, dan mushaf Alquran sebanyak 3.000 eksemplar," ujar Ahmad dikutip dari laman resmi Kemenag, Jumat (8/4/2022). 

Lebih lanjut, Ahmad menyampaikan salam dari jajaran tinggi Arab Saudi kepada Kemenag. 

"Salam dari raja Kerajaan Saudi Arabia. Salam dari Dubes Arab Saudi untuk Indonesia. Salam juga dari kerajaan Arab Saudi untuk Kementerian Agama," tuturnya. 

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Internasional
14 jam lalu

Mengejutkan, Cristiano Ronaldo Putuskan Menetap di Saudi Usai Pensiun dari Sepak Bola

Internasional
14 jam lalu

Kisah Cristiano Ronaldo Putuskan Pindah ke Arab Saudi: Saya Dibilang Gila!

Nasional
16 jam lalu

Duh! Kemenkes Sebut Masih Ada 36 Kecamatan Belum Punya Puskesmas 

Destinasi
18 jam lalu

7 Destinasi Wisata Favorit Arab Saudi, Wajib Masuk Wishlist!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal